Menulis adalah raja dari sebuah kebahagiaan. Bahagia tanpa dituangkan dalam sebuah tulisan hanya akan sirna tak berbekas. Mari menulis dengan bahagia.
02/02/11
Pengajian PPI USM
Kegiatan mengaji setiap hari Sabtu di masjid kampus USM menghadirkan kenangan tersendiri. Setiap Sabtu kami bangun lebih awal untuk menyiapkan segala macam keperluan Nabiyya, terutamanya adalah sarapannya. Rasa bahagia tidak lupa senantiasa menempel di hati menjalankannya. Berharap akan berjumpa dengan kawan-kawan dari USM dan para pekerja Indonesia. Silaturahmi yang murah dan menyenangkan.
Nabiyya juga tidak lupa dapat berjumpa dengan kawan-kawannya di masjid. Bermain bersama, teriak bersama, tertawa, menyerikan suasana pengajian. Ketika diri kita merasa terpaku pada satu suasana yang hanya itu saja, pergi mengaji dapat melupuskan rasa itu, sebab di sana kita akan mendapatkan kebahagiaan yang tidak akan kita dapatkan di tempat lain. Rasa tentram yang mendalam hadir dikala kita bertemu dengan saudara setanah air dan seagama.
Semoga pengajian ini dapat kekal hingga kapanpun, sebagai wujud dari penyatuan ideologi, buah pikir, dan silaturahmi yang sangat berarti. Para akademisi sadar, bahwa berkutat pada ilmu dunia saja tidaklah sempurna tanpa diimbangi dengan ilmu agama. Maka dari itu akademisi USM dari Indonesia patut diacungi jempol, karena hadirnya pengajian ini menandakan bahwa mereka adalah ilmuwan yang sempurna. Subhannallah. Mereka yang mengerti ilmu agama setidaknya akan mengetahui dimana letak dosa. Generasi yang mengerti itulah yang akan membawa Indonesia pada puncak kehebatan. Amin.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar